Rabu, 23 April 2008

Kebijakan Akan Suatu Karya

Merujuk pada pembahasan sebelumnya mengenai suatu inovasi, bahwa perkembangan teknologi pada akhirnya mempengaruhi bagaimana kebijakan mengenai suatu penciptaan suatu inovasi atau kreativitas. Agar inovasi dalam suatu kemajuan teknologi seperti pada dunia internet dapat tetap terjaga, digunakan tiga layer yang dikemukakan oleh Yochai Benkler, yaitu physical, code, dan content layer.

PHYSICAL LAYER

Free Spectrum

Ketika kita ingin menggunakan internet, tentunya kita terlebih dahulu harus memiliki komputer sebagai alatnya. Akan tetapi spectrum jaringan internet itu yang tidak kita miliki. Oleh karena itu, pengaksesan jaringan internet tidaklah gratis. Download data juga tidak semua ditawarkan atau diberikan secara cuma-cuma.Kepemilikan akan teknologi yang kita telah kita beli seperti komputer (hardware) dan wires penyambung dengan internet seharusnya membuat kita dengan bebas mengakses internet.

Free Highways

Ada suatu pemikiran mengapa pemerintah tidak membantu masyarakat dengan membukakan akses internet tanpa harus menjadi pemilik dari sebuah jaringan? Yang diperlukan untuk mewujudkan hal tersebut adalah sistem highway. Dengan membiayai konstruksi sistem highway, artinya pemerintah membuka akses jaringan internet kepada masyarkat secara gratis sehingga ketika kita connect to the internet, tidak perlu mengeluarkan biaya untuk itu.

CODE LAYER

Code layer bisa dikatakan merupakan rancangan atau arsitektur dalam komputer atau jaringan internet. Ketika kita ingin mendapatkan suatu data, program, atau fitur-fitur tertentu, kita harus memiliki kode terlebih dahulu. Dan kode-kode tersebut tidak semua bisa didapatkan dengan gratis. Pemikiran akan adanya open code agar semua orang dapat mengakses kode tersebut bisa jadi merupakan suatu jalan. Sayangnya untuk beberapa hal tertentu yang bersifat komersial, masih terdapat close code. Tapi mungkin hal ini bisa diatasi dengan membuatnya menjadi open code, namun ada suatu kesepakatan di mana ada rules yang melindungi inovasi tersebut.

CONTENT LAYER

Lain halnya dengan physical dan code layer yang sulit dalam pelaksanaannya, content layer adalah hal yang paling mungkin perwujudannya. Content adalah suatu hal yang paling mudah diakses. Plagiasi sangat mungkin terjadi, apalagi pada sistem demokrasi negara. Undang-Undang Hak Cipta adalah perlindungan terhadap penciptaan suatu inovasi atau kreativitas. Bagaimana regulasi akan kesepakatan penggunaan suatu inovasi telah diatur dalam Undang-Undang. Biasanya dalam menggunakan suatu karya seseorang, kita diharuskan membayar (kecuali tentunya jika si pemilik karya tidak bermaksud untuk dikomersialisasikan). Tapi ada saat-saat tertentu ketika kita menggunakan konten dari suatu karya tanpa perlu membayar. Seperti pada saat mendengarkan musik di radio, membaca buku di perpustakaan, dll.

Selain itu, dalam mengkopi konten suatu karya, jika itu memang dimaksudkan untuk kepentingan pribadi tanpa niat komersial, terutama jika menyangkut edukasi, pengkopian suatu karya dilegalkan.

Bagaimana regulasi mengenai hak cipta ini seharusnya lebih diperhatikan lagi agar tidak terjadi perbenturan kepentingan antara si pemilik hak cipta dengan masyarakat yang membutuhkannya.

POLICY ANOMALIES

Orrin Hatch adalah seorang politikus konservatif yang berasal dari Utah. Lucunya, ia sendiri melakukan dua hal yang saling berseberangan. Hatch memberikan concern terhadap market power dan Microsoft Corporation. Tapi ia juga mempengaruhi kemunculan teknologi seperti Napster, website yang pernah dituntut karena menawarkan download lagu-lagu gratis tanpa kesepakatan dengan perusahaan rekaman pemilik lagu tersebut.

Hatch mengkritik bagaimana Microsoft, yang memiliki market power, dalam memberikan konten (Microsoft Word) secara gratis. Hal ini dikarenakan Microsoft merupakan saingan Corel Corporation yang menyediakan Wordprefect dengan tidak secara cuma-cuma. Kontras dengan itu, Hatch juga seorang musisi yang telah menulis dan merekam lagu-lagu rohani. Tapi rekaman lagunya tidak terdapat di took-toko musik, melainkan di internet dengan cara download gratis (mungkin ini salah satu bentuk kampanyenya saat itu. Hal ini kemudian memberikan ide akan kemunculan website Napster. Inilah yang dinamakan “policy anomalies”.